My Recent Dokument adalah sebuah catatan aktifitas yang dilakukan seseorang pada komputer, jika seseorang membuka sebuah file maka file itu akan muncul di folder My Recent Document, ataupun bisa dilihat di My Recent Document baik itu di Ms. Word, Ms. Excell ataupun di Menu Start.
Namun apa jadinya jika My Recent Document itu kosong, baik itu karena baru diinstall ulang ataupun karena alasan yang lainnya.
Kali ini saya ingin menshare bagaimana cara mengaktifkan My Recent Dokument agar muncul file-file apa yang telah dibuka.
1. Hilangkan Centang / Ceklis pada My Recent Dokumen. Caranya :
- Masuk ke Windows Explore
- Klik menu Tool, pilih Folder Option
- Klik Tab View, pada Hidden files and folders pilih Show hidden files and folders
- Klik OK
- Buka folder C:\Documents and Settings\My Recent Documents
- Klik kanan folder My Recent Documents
- Hilangkan tanda Centang / ceklis pada hidden
- Klik OK
2. Aktifkkan My Recent Document lewat Regedit. Caranya :
- Klik Start, pilih Run... atau dengan menekan kombinasi tombol Windows+R,
- Ketik regedit
- Buka HKEY_CURRENT_USER/Software/Microsoft/Windows/Current Version/Policies/Explorer
- Pada bagian kanan pilih NoRecentDocsHistory
- Ganti nilai dengan 0 (nol) untuk mengaktifkan My Recent Documents, atau biarkan 1 (satu) untuk menyembunyikan My Recent Documents.
- Selesai
demikian semoga bermanfaat.
wah buat belajar komputer ya angaman,mantap postinganya ,tmbh lengkap tmbh bagus,bikin tag aja di kumpulkan misal "belajar komputer sendiri",
BalasHapusNanti pengunjung bs jd yg pgn belajar blog ini mjd acuan.
.mantap
Sudah dikumpulkan semua di menu atas : Tips & Trik.
HapusTerimakasih masukannya...
berhasil. terimakasih tipsnya
BalasHapus