Selasa, 23 Juni 2015

HATI-HATI DENGAN KARTU IDENTITAS ANDA

Suatu hari saya kedatangan tamu yang ternyata dia adalah polisi dari polsek. dia memperlihatkan ktp saya di hpnya. kemudian saya ditanya banyak tentang akun, dan pekerjaan. kemudian dia mengajak saya ke kantor untuk menghadap ke kapolsek.
Di polsek saya menghadap Kapolsek, Kanit dan ga tahu satu lagi orang yang mengajak saya.
Inti permasalahnnya seperti ini .
Ada orang yang membuat akun FB dengan nama Syafril Gamestone, dia menggunakan akun tersebut untuk menjual batu akik secara online. Rupanya nama Syafril Gamestone yang dia buat itu bukan nama sebenarnya, karena nama itu adalah nama anggota polisi yang bertugas di Polda Jambi. Jadilah Polisi itu mencari siapa yang menggunakan namanya di FB tersebut. Rupanya yang ditemukan dalam FB tersebut adalah nama teman dari FB yang bernama Muhamad Aman yang menampilkan KTP, akhirnya karena alamatnya jelas dia mencari alamat itu dan menelpon kapolsek. Dia minta supaya saya menghapus FB tersebut, padahal di FB itu juga ada nama saya yang juga disalah gunakan.

Hikmah dari kejadian ini
1. Saya jadi kenal sama Kapolsek
2. Hati hati menyimpan Kartu Identitas di internet, karena itu bisa disalah gunakan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.
3.  Tempat penyimpanan online itu ternyata tidak bisa menyimpan file seperti yang kita mau, artinya tempat penyimpanan itu biasanya digunakan untuk berbagi pakai file,

makanya saya hanya bisa berpesan :
HATI HATI MENYIMPAN KARTU IDENTITAS DI INTERNET, KARENA PENGGUNA INTERNET ITU BUKAN HANYA DARI GOLONGAN ORANG YANG BERTANGGUNG JAWAB SAJA, MELAINKAN DARI BERBAGAI GOLONGAN. WASPADALAH... WASPADALAH...